Masa subur wanita, seperti yang kita
ketahui, erat kaitannya dengan dengan cara cepat hamil. Karena, saat
masa subur itulah sperma yang masuk dapat membuahi sel telur. Ada
berbagai cara untuk mengetahui kapan masa subur ini datang.
Untuk memudahkan gambaran bagaimana cara
mengetahui ciri-ciri wanita subur, berikut ini ciri wanita sedang pada masa subur.
- Terjadinya Peningkatan Suhu Tubuh.
Masa subur wanita dengan siklus haid normal adalah hari ke-12 hingga
hari ke-16 sejak haid pertama. Selain dengan menghitung secara kalender,
masa subur wanita dapat diketahui dengan adanya peningkatan suhu tubuh.
Peningkatan ini terjadi bukan karena wanita sedang sakit, tapi dalam
keadaan badan sehat seperti biasa. Peningkatan suhu tubuh yang terjadi
adalah sekitar 0,2 derajat Celcius setiap hari selama 10 hari
berturut-turut. Anda dapat meletakkan thermometer biasa di bawah ketiak setiap pagi untuk mengetahui peningkatan ini.
- Cairan Serviks Mengalami Perubahan.
Wanita pada masa subur memiliki cairan serviks yang mirip dengan putih
telur, ciri-cirinya yakni cairan serviks cair, kenyal dan lebih jernih
dari biasanya. Pada kondisi yang sedang tidak subur keadaan cairan
serviks terlihat lebih kental. Kadang bahkan tidak keluar sama sekali.
Ketika melakukan hubungan intim di masa subur, wanita akan terlihat
lebih bergairah dari biasanya. Hal ini akan berakibat pada wanita yang
selalu ingin melakuka hubungan di masa suburnya. Wajar lah, gairah
meningkat berarti keinginan untuk melakukan hubungan badan juga
meningkat.
- Adanya Perubahan Posisi Serviks.
Ketika sedang ovulasi (masa wanita subur), posisi serviks dapat
dijangkau dengan jari. Sedangkan pada saat tidak berovulasi, posisi
serviks ini jauh lebih ke atas, sehingga tidak dapat tersentuh. Untuk
menguji hal ini, Anda dapat memasukkan jari Anda secara lurus ke dalam
Miss V. Jika memang sedang dalam masa subur, maka Anda akan dapat
menyentuh bagian ujung serviks, rasanya seperti bagian ujung hidung.
- Menghitung Masa Subur Berdasarkan Kebiasaan Sebelumnya.
Dengan cara ini Anda dapat mengetahui masa subur, dan merencanakan hubungan intim di sekitar masa itu.
Kondisi masa subur ini hampir sama dengan kondisi kehamilan, sehingga
banyak sekali hormon yang berkumpul pada masa ini. Dengan begitu,
payudara akan terasa lebih lunak dari hari biasanya.
Ketika masa subur biasanya wanita mengalami bercak-bercak darah yang
tertinggal di celana dalam. Hal ini sering terjadi pada masa subur.
Di masa subur, anda mungkin merasa bahwa celana Anda terasa sempit,
meskipun tidak sedang kekenyangan atau berat badan naik. Hal ini biasa
terjadi karena pada masa ovulasi ini tubuh sedang meyimpan air dalam
kondisi yang banyak.
- Menggunakan Alat Tes Ovulasi.
Alat Tes Ovulasi ini gunanya sangat mirip dengan test pack
dalam pengujian kehamilan. Dengan menggunakan alat ini maka validitas
bahwa anda sedang subur memang tak perlu diragukan. Sayangnya harganya
lumayan mahal.
0 komentar:
Posting Komentar