Sabtu, 23 Februari 2013

GANGGUAN PADA KEHAMILAN

Gangguan kehamilan dapat terjadi kapan saja. Bisa pada saat kehamilan muda, atau pada masa kehamilan mulai menua, selain juga pada saat-saat menjelang persalinan. Setiap masa dalam kehamilan memiliki jenis gangguannya sendiri-sendiri.
Jenis gangguan kehamilan beragam, dari yang ringan sampai yang berat. Semua jenis gangguan kehamilan dapat diatasi. Beberapa di antaranya sebetulnya sudah dapat dicegah. Upaya pencegahan dapat dilakukan selama pemeriksaan kehamilan rutin. 
Ini dia beberapa gangguan pada masa kehamilan :

  •  Muntah-muntah

Muntah-muntah adalah hal yang normal terjadi pada saat awal kehamilan hingga 3 bulan. Akan tetapi seorang ibu yang muntah-muntah lebih dari tujuh kali sehari dapat menurunkan kondisi ibu hamil. Hal ini mengakibatkan turunnya selera makan, berat badan turun dan rasa nyeri di ulu hati. Yang perlu ibu hamil lakukan adalah meminta bantuan bidan atau dokter untuk mengetahui apakah ibuh hamil tersebut memiliki gejala penyakit atau tidak. Jika kekurangan makanan dan cairan cukup mengkhawatirkan, maka harus dilakukan pemberian cairan infus. Jika tidak ditangani dengan baik, hal ini dapat menimbulkan masalah pada janin di dalam kandungan dan ibu itu sendiri. 
  •  Janin tak bergerak di usia 5 bulan keatas

Jika ibu hamil merasakan bahwa janin yang dikandungnya tidak pernah bergerak pada usia 5 bulan keatas, maka harus segera memeriksakan diri pada dokter kandungan. Pemeriksaan menggunakan alat bantu seperti USG sangat mutlak diperlukan untuk mendapatkan data yang akurat. Hal ini disebabkan pada gejala seperti ini bisa saja janin yang dikandung sudah meninggal. Janin yang meninggal harus segera dikeluarkan supaya tidak mengganggu kesehatan ibu hamil. Ciri-cirinya adalah perut yang justru mengecil seiring dengan waktu, bukan membesar seperti layaknya orang hamil.
  • Naiknya berat badan berlebihan

Ibu hamil yang normal naik berat badannya sekitar 1 kilogram tiap minggu. Jika terjadi pembengkakan pada mata kaki dan tungkai yang disertai kenaikan tekanan darah, air seni keruh dan rasa nyeri di kepala dengan pandangan berkunang-kunang, maka harus segera memeriksakan diri ke dokter. Bisa jadi ini adalah gejala pre eclampsia yang dapat menuju eclampsia. Penyakit ini jika tidak ditangani akan mengakibatkan ibu hamil meninggal dunia.

0 komentar: